Latest News

Fakultas Psikologi UMK Memperoleh Hibah DIKTI 2013

By Psikologi Universitas Muria Kudus - Senin, 17 Juni 2013

Fakultas Psikologi  UMK Mendapatkan Hibah Peningkatan Penjaminan Mutu Internal Dan Reakreditasi Program Studi Tahun Akademik 2013

Fakultas Psikologi UMK Memperoleh Hibah DIKTI


Fakultas Psikologi lolos seleksi untuk mendapatkan Hibah Penjaminan Mutu Internal dan reakreditasi dari DIKTI tahun akademik 2013, melalui proposal bantuan hibah peningkatan penjaminan mutu internal dan rekakreditasi program studi yang dikirimkan ke DIKTI.

Proposal tersebut dikirim dalam rangka peningkatan penjaminan mutu internal dan reakreditasi program studi. Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi (DIKTI) memberikan peluang kepada program studi yang memenuhi kualifikasi untuk mengajukan bantuan Hibah peningkatan mutu penjaminan mutu dan reakreditasi program studi.

Fakultas Psikologi Universitas Muria Kudus sebagai lembaga pendidikan tinggi yang terus berusaha meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan dan pengajarannya sangat terbantu dengan didapatkannya hibah tersebut. Diharapkan dengan didapatkannya Hibah tersebut Fakultas Psikologi dapat meningkatkan mutu pembelajaran baik dari dosen dan karyawan sehingga menghasilkan lulusan yang dapat bersaing secara global. 

Follow our blog on Twitter, become a fan on Facebook. Stay updated via RSS

counter free hit unique web